Dari Abu Hurairah sesungguhnya Rasulullah bersabda:“Setan mengikatkan buhul tali pada tengkuk kepala di antara kalian pada waktu tidur 3 buhul tali, setiap tali diletakkan pada tempatnya, tidurlah (kata setan) karena malam masih panjang, jika bangun lalu berdzikir kepada Allah, lepaslah 1 buhul tali, jika dia berwudhu, lepaslah buhul tali yang lain dan jika shalat, lepaslah buhul tali berikutnya. Hingga pada pagi hari menjadi orang yang giat dan bagus jiwanya dan jika tidak, maka menjadi orang yang buruk jiwanya dan pemalas.” (Muttafaqun ‘alaihi).(Ibid, hal.119)
Dari Uqbah bin Amir berkata bahwasanya Rasulullah bersabda:“Ada seorang dari umatku yang bangun malam menyembuhkan dirinya dengan bersuci, jika dia berwudhu membasuh kedua tangannya, lepaslah buhul tali, jika membasuh mukanya, lepaslah buhul tali lain, jika mengusap kepalanya, lepaslah buhul tali dan jika membasuh kedua kakinya, lepaslah buhul tali berikutnya, maka Allah berfirman kepada makhluk ghaib, ‘lihatlah kepada hamba-Ku dia mengobati dirinya, sehingga apa yang diminta hamba-Ku maka dia adalah obatnya.” (HR. Ibnu Hibban)
Ibnu Hibban berkomentar terhadap hadits Uqbah bin Amir bahwa setan terkadang meletakkan buhul tali pada anggota wudhu seorang muslim dan pada tengkuk di waktu tidur.(Ibid, hal.120)(urutan anggota wudhu di atas bukan diikuti karena itu hanya sekedar penyebutan sedangkan yang diikuti yang sudah maklum yaitu muka, tangan, kepala, kaki)
0 komentar:
Posting Komentar